Membuat Laptop Menjadi Hotspot Area

Posted by Muhammad Fiqih on 0


Kang Fiqih | Assalamu'alaikum wr.wb, haduuuhhh,,cape banget nih baru pulang dari kampus, tapi gak bakalan cape jika saya menemani Anda semua untuk memberikan wawasan baru. Seiring dengan berkembangnya waktu dan zaman, maka sedikit demi sedikit pasti mayoritas orang sudah mengetahui yang namanya "Teknologi". Di dalam cakupan teknologi ini biasanya kita sering mendengar yang namanya internet, pasti sudah pada tahu lah yang namanya internet itu apa ..

Nah, kita tidak secara bebas menggunakan si internet ini. Fasilitas internet didapat dari sebuah jaringan komputer. Biasanya di daerah perkotaan, khususnya di tempat-tempat yang banyak dikunjungi oleh banyak orang, seperti Mall, Restoran, Hotel, Kantor, dan bahkan di warung-warung kecilpun sekarang sudah ada sebuah fasilitas internet. Fasilitas internet disini disebut Hotspot.

Apa ada yang sudah kenal hotspot? Hotspot adalah area dimana seorang client dapat terhubung dengan jaringan internet secara wireless (nirkabel/tanpa kabel) dari PC, note book atau gadget seperti Handphone dalam jangkauan radius kurang lebih beberapa ratus meteran atau tergantung dari kekuatan frekuensi/signal.

Nah, disini saya akan sharing sedikit, bagaimana caranya agar kita dapat Membuat Laptop Menjadi Hotspot Area. Ada beberapa jenis cara yang bisa Anda lakukan untuk ini, namun saya pilihkan satu cara simple untuk Anda.

1. Terlebih dahulu Anda harus mendownload software yang namanya Connectify Hotspot. Anda bisa mendownload-nya disini.

2. Setelah software terinstall di laptop Anda, maka Anda harus mengisi form seperti gambar di bawah ini


keterangan :
  • Ganti Hotspot Name dengan nama yang Anda inginkan untuk Hotspot Area Anda.
  • Isi Password dengan password yang Anda inginkan. (jika perlu)
  • Ganti Internet to Share dari yang tadinya Wi-Fi menjadi Automatic.
3. Klik Start Hotspot.

Sekarang laptop Anda sudah menjadi Hotspot Area seperti yang ada di mall-mall.. he .. Silahkan dicoba.


Selamat beraktivitas dan sampai jumpa ...

 

author

This post was written by:

Saya Muhammad Fiqih Al farouq dari Majalengka, sekarang sedang melanjutkan pelajaran di salah satu universitas negeri di Indonesia. Saya berharap Anda menyukai artikel di blog ini dan terima kasih telah berkunjung di blog saya.

Get Updates

Subscribe to our e-mail newsletter to receive updates.

Share This Post

Related posts

0 komentar:

Berkomentarlah dengan bijak di blog ini. Share with LOVE guys :)

FOLLOWERS

VISITOR

Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top